Jumat, 10 Mei 2013

AL-QUR'AN MEMUAT KONTRADIKSI, DAN MENGANDUNG BANYAK PENGULANGAN. LANTAS BAGAIMANA KITAB ITU DI SEBUT MUKJIZAT ???




Pertanyaan ini bukan hal yang baru. Pertanyaan semacam ini bahkan didasarkan pada pernyataan yang keliru dari kaum orientalis terdahulu bahwa Al-Qur'an adalah buatan ( karangan ) Muhammad. Maka pertanyaan diatas pun bisa dirunut ke masa hidup Nabi Muhammad ketika wahyu ilahi diturunkan.

Berikut adalah sebagai renungan bagi oknum2 yang sering mengklaim seperti klaim diatas..

Allah berfirman,

QS. An-Nahl: 101-105

[b][i]101. "Dan apabila kami letakkan suatu ayat di tempat ayat yang lain sebagai penggantinya padahal Allah lebih mengetahui apa yang di turunkan-Nya. Mereka berkata, "Sesungguhnya kamu adalah orang yang mengada-adakan saja." bahkan kebanyakan mereka tidak mengetahui."

102. "Katakanlah, 'Ruhul Qudus (Jibril) menurunkan Al-Quran itu datang dari Rabbmu dengan benarh untuk meneguhkan (hati) orang2 yang telah beriman dan menjadi petunjuk serta kabar gembira bagi orang2 yang berserah diri (kepada Allah)."

103. "Dan sesungguhnya kami mengetahui bahwa mereka berkata: "Sesungguhnya Al-Quran itu diajarkan oleh seorang manusia kepadanya (Muhammad)." Padahal bahasa orang yang mereka tuduhkan (bahwa) Muhammad belajar kepadanya bahasa ajam, sedangkan Al-Qur'an adalah dalam bahasa arab yang terang."

104. "Sesungguhnya orang2 yang tidak beriman kepada ayat2 Allah (Al Qur'an), Allah tidak akan memberi petunjuk kepada mereka dan bagi mereka azab yang pedih."

105. "Sesungguhnya yang mengada adakan kebohongan, hanyalah orang2 yang tidak beriman kepada ayat2 Allah, dan mereka itulah para pendusta."[/b][/i]

Baca juga surah Al-Furqaan ayat 4-6.

[b][i]4. Dan orang-orang kafir berkata: "Al-Qur'an ini tidak lain hanyalah kebohongan yang diada-adakan oleh Muhammad dan dia dibantu oleh kaum yang lain"; maka sesungguhnya mereka telah berbuat suatu kezaliman dan dusta yang besar.

5. Dan mereka berkata: "Dongengan-dongengan orang-orang dahulu, dimintanya supaya dituliskan, maka dibacakanlah dongengan itu kepadanya setiap pagi dan petang."

6. Katakanlah: "Al Qur'an itu diturunkan oleh (Allah) yang mengetahui rahasia di langit dan di bumi. Sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang."[/b][/i]


Telah jelas sekarang bahwa mereka yg menyatakan bahwa Al-Quran adalah buatan Muhammad sebenarnya membebek para pecundang pendahulu mereka. Al-Quran mengandung mukjizat menakjubkan tanpa batas yg memukau para ilmuwan berfikiran terbuka dan membuktikan watak ilahinya.

Dalam bukunya"[b][i]La Bible Le Coran Et La Science[/b][/i]" Dr. Maurice Bucaille menyatakan bahwa "Al-Quran dengan sangat meyakinkan, tidak memuat penyataan yang bertentangan dengan pengetahuan modern yang paling kokoh" salah satu contoh nya anda bisa lihat pada link berikut:

http://id.m.wikipedia.org/wiki/Maurice_Bucaille

Mengenai klaim bahwa Al-Quran kontradiksi, itu hanya klaim tanpa landasan karena mereka tidak mengerti keistimewaan2 stilistika bahasa Al-Quran. Dan klaim mengenai pengulangan ayat, sebenarnya tidak mengulang pembahasan, melainkan menyatakan peristiwa atau kisah yang sama dalam lebih dari satu tempat.

Lebih dari itu, Al-Quran senantiasa menganeka ragamkan cara2 pengungkapannya agar sesuai dgn konteks pembicaraan maupun sifat orang2 yg dituju. Oleh sebab itulah ia memanfaatkan beragam cara pengungkapan: permisalan, keringkasan, kerincian, ancaman, janji, kejelasan, metafora, dsb.

([b][i]Syeikh Abdul Majid Subh (Mereka bertanya Islam menjawab), hal. 234-237[/b][/i])

Tidak ada komentar:

Posting Komentar