Jumat, 21 Juni 2013

Beda Sunni Dan Syiah

SUNNI : Adalah mereka yang percaya bahwa jalan untuk memilih pemimpin tertinggi adalah melalui AHLUL-HALLI WAL-’AQDI ( seperti Dewan Perwakilan ) dalam sebuah jamaah muslimin. Dengan demikian, mereka sangat menghormati para sahabat nabi dan memercayai keabsahan penunjukan Abu Bakar, Umar bin Khatab, Utsman bin Affan, dan Ali bin Abi Thalib — semoga Allah SWT meridhai mereka semua, sebagai khalifah kaum muslimin setelah wafatnya Rasulullah.

SYIAH : Adalah mereka yang terdiri dari beberapa golongan, dan golongan Syiah yang paling populer adala Syiah Imamiyyah Al-Itsna 'Asyariyyah. Mereka ini adalah para pemimpin tertinggi yang berada di kalangan masyarakat Iran. Mereka berpendapat bahwa penunjukan Imam ( pemimpin ) dilakukan secara NASH ( Tertulis ) seperti halnya yang terjadi pada penunjukn para Nabi. Mereka berpendapat bahwa Nabi Muhammad telah menetapkan Ali bin Abi Thalib sebagai Imam setelah beliau wafat. Mereka mencela para sahabat karena tidak menyetujui hal tersebut. Mereka juga tidak percaya keabsahan penunjukan Abu Bakar, Umar bin Khatab, dan Utsman bi Affan sebagai khalifah. Disamping itu, kaum Syiah juga memiliki banyak penyimpangan, baik dari aspek ideologi maupun amalan.
__________________________________________

Sumber : Mereka bertanya Islam menjawab, Prof. Dr. Shalah Shawi, hal. 52-53 ).
__________________________________________



Tidak ada komentar:

Posting Komentar